Minggu, 24 Maret 2013

Bakso Balungan Diza Gunung Putri Bogor




Salah satu makanan khas indonesia yang terkenal di kalangan masyarakat adalah bakso. Bakso pun banyak macamnya, disini saya akan membicarakan yaitu bakso balungan (tulang). Dinamai bakso balungan (tulang) karena bakso yang disajikan tidak melulu hanya bakso, gulungan daging giling yang diberi kuah. Bakso yang satu ini dikompliti dengan potongan tulang-tulang yang masih berbalut irisan daging. Kadang terdapat pula tulang muda yang renyah dimakan.

Saat itu hari minggu yang panas ,saya bersama 2 sepupu saya mengunjungi om kami yang baru membuka sebuah wisata kuliner yaitu bakso balungan. Bakso balungan ini muncul dari bisnis bakso balungan yang menjadi ciri khas kuliner pemalang, jawa tengah dan sekitarnya. 





Kenikmatan bakso balungan bukan terletak pada bakso itu sendiri, melainkan cara menikmati dan menggerogoti serpihan daging pada potongan tulang inilah yang mengasyikan sehingga sering kali membuat penikmat bakso ketagihan. ketika di gigit rasa dagingnya sangat terasa. tingkat kematangannya pun merata hingga ke dalam ,tidak ada bagian yang terasa mentah atau terasa kurang matang. Entah bagaimana para juru masak mengolah bakso balungan ini hingga bisa masak seutuhnya.  Tiap porsi di hargai Rp 15000, dan tentunya ini sangat menjangkau kantong semua kalangan masyarakat.

Beberapa penikmat bakso yang mampir mengakui bakso balungan merupakan bakso yang beda dengan bakso yang lain. Apalagi jika menemui warung bakso yang sudah terkenal dengan Rasanya nikmat dan cara mengolah tulang pun sudah pas, yakni tidak alot serta sudah renyah. Ini berkat rebusan tulang yang disesuaikan untuk menjaga tidak terlalu mentah atau terlalu matang sehingga tak mudah hancur.

So, bagi anda pecinta kuliner khususnya bakso Jika anda jalan jalan ke daerah gunung putri, janganlah lupa untuk menikmati makanan hangat dan lezat ini tepatnya di samping polsek cicadas,gunung putri,bogor. Selamat mencoba dan semoga anda ketagihan setelah mencicipinya. Wasalammualaikum

Tidak ada komentar:

Posting Komentar